Michael Jackson kembali mengudara dengan lagu baru This Is It yang diambil dari film dokumenter musikalnya. Film ini menampilkan sang superstar sedang 'bermasalah'.
Ini adalah materi lagu baru pertama yang dirilis sejak kematian mendadak Michael Jackson di Los Angeles.
Michael Jackson terdengar sangat percaya diri ketika menyanyikan lagu This Is It, yang menampilkan ciri khas gaya vokal mendesahnya yang merupakan hasil sempurna setelah bertahun-tahun ia dambakan, sejak masih bergabung dengan Jackson Five.
Vokal Jackson didukung oleh saudara-saudaranya yang memberikan nostalgia saat rekaman dan keakraban antaranggota keluarga.
Tempo lagu medium dan didukung alunan latar orkestra dimainkan selama penutupan rangkaian film dokumenter dengan judul serupa.
Film ini akan diluncurkan di seluruh dunia pada 28 Oktober, dan hanya beredar terbatas selama dua pekan saja. Film ini juga menampilkan fitur cuplikan gambar Jackson tak lama sebelum kematiannya.
Lagu baru Jackson ini tersedia pada situs web resmi, dan telah pula diputar oleh banyak stasiun radio sejak awal pekan ini. Album ini terdiri dari dua set compact disc disertai film yang akan dipasarkan ke seluruh dunia secara serentak.
Peluncuran single This Is It dan album Jackson yang akan datang ini, mengingatkan akan kejadian serupa ketika dunia musik dikejutkan dengan kematian sang raja rock 'n' roll Elvis Presley pada 1977.
Catatan menyebutkan album Elvis Presley itu terus meroket dengan mencetak hits terbesar. Album kompilasi dan konsernya ternyata menarik perhatian para pemirsa baru. Hingga kini Elvis masih menerima puluhan juta dolar tiap tahun dari hasil penjualan CD dan pemasukan dari perusahaan lain. Bahkan pada 2002 dia menduduki puncak tangga lagu Inggris dengan versi remix dari lagu yang lebih tua.
Hal yang sama terjadi, setelah kematian ikon rock seperti Jimi Hendrix, Jim Morrison, dan Janis Joplin. Sejumlah album solo John Lennon juga dirilis di tahun-tahun setelah ia ditembak mati pada 1980.
Beberapa seniman telah mencetak hits besar setelah kematian mereka. Sebagai contoh, Time in a Bottle adalah hit No 1 Jim Croce setelah meninggal awal 1974. Otis Redding dengan hit terbesarnya The Dock of the Bay yang dirilis setelah kematiannya dalam kecelakaan pesawat pada Desember 1967. Me and Bobby McGee menduduki tangga lagu pada 1971, setahun setelah Janis Joplin meninggal.
Micahel Jackson adalah salah satu bintang pop yang paling sukses secara komersial dan diharapkan dapat menjual jutaan albumnya di tahun-tahun mendatang. Kematiannya sudah membawa sebagian nomor-nomor hits klasiknya kembali ke puncak tangga lagu.
Film dokumenter Jackson yang baru menunjukkan bahwa ia sedang berlatih untuk rencana konser di London 2009, yang menandai kembalinya ke panggung setelah absen panjang karena masalah hukum dan sejumlah masalah pribadi lainnya. Pada saat itu, Jackson sedang banyak utang dan popularitasnya sedang meredup karena tuduhan penganiayaan anak.
Hingga kini penyelidikan kematian Jackson pada usia 50 ini masih berlanjut. Pihak Los Angeles County koroner telah menyatakan bahwa kematian Jackson disebabkan oleh keracunan akut dengan anestesi propofol, dengan faktor zat sedatif lain. Petugas penyidik menemukan obat bius yang keras itu diberikan tanpa kebutuhan medis dan peralatan resusitasi yang direkomendasikan ternyata hilang.
Dan yang terpenting, saat ini jutaan fans Michael Jackson tengah bernyanyi lagu This Is It, dengan cuplikan liriknya, "Here I stand. The light of the world. I feel grand...." (Di sini aku berdiri. Cahaya dunia. Aku merasa hebat....)








0 komentar:
Posting Komentar